Pada tiap-tiap dusun, rasulan di adakan pada waktu yang berbeda-beda. Dalam suasana rasulan akan di pentaskan tontonan-tontonan yang meriah seperti pentas ketoprak, seni jathilan, kesenian reog, pentas wayang kulit, turnamen bola voli, dan acara meriah lainnya.
Kalau di daerah saya Tepus, pada saat rasulan tidak lupa tiap-tiap RW (Rukun Warga) akan membuat sebuah 'gunungan', yaitu sejenis patung atau miniatur yang di hias dan di arak beramai-ramai keliling dusun. Ada yang membuat nyamuk raksasa, gajah raksasa, kerbau raksasa, atau miniatur masjid, yang saya kagum dulu pernah salah satu RW tempat saya sangat kreatif membuat patung Jenderal Sudirman naik kuda. Kemudian gunungan dari tiap RW akan di pertemukan pada suatu tempat, biasanya di lapangan atau halaman balai dusun. Di sana juga tempat berbagai macam tontonan di pentaskan.
Pokoknya pada saat rasulan, acaranya di buat semeriah mungkin. Di mana-mana banyak makanan, waktu saya lagi di rumah dulu, kalau ada tetangga desa yang sedang rasulan pasti akan ikut hadir, walau tempatnya jauh tapi seneng bisa ramai-ramai nonton rasulan sama temen.
Dan berikut ini informasi rasulan di GUNUNGKIDUL :
- Sabtu Wage, 25 Mey 2012
- Dusun Ngenep,dadapayu.
- Minggu Kliwon,27 Mey 2012
- Dusun Munggi, Semanu
- Dusun Munggi wareng, semanu
- Dusun Tunggul,semanu
- Dusun Sokokerep, semanu
- Senin Pahing,28 Mei '12
- Dusun Gondangrejo
- Dusun Gari,Karang tengah
- Dusun Gatak,Karangtengah
- Dusun Gelung, Karang tengah
- Dusun Tegalrejo,Ponjong
- 1 Juni - Padukuhan Pragak, Semanu
- 1 Juni - Kajar, Karangtengah, Wonosari
- 1 Juni - Desa Hargosari, Tanjungsari
- 1 Juni - Desa Hargosari, Tanjungsari
- 1 Juni - Padukuhan Karangmojo, Gerjo, Paliyan
- 1 Juni - Padukuhan Jetis, Pacarejo, Semanu
- 4 Juni - Padukuhan Nitikan Timur, Semanu
- 4 Juni - Kedungpoh, Nglipar
- 8 Juni - Banaran, Playen - Dalang Ki Sutono
- 10 Juni - Ngronggo, Playen
- 10 Juni - Jelok, Beji, Patuk
- 11 Juni - Ngelak, Pacarejo, Semanu
- 17 Juni - Dsn Gubung Gede, Ngalang, Gedangsari
- 24 Juni - Ngejring, Karangwuni, Rongkop
Sedang mencari , silahkan tunggu ...
Description: Tradisi rasulan atau bersih desa di gunungkidul
Reviewer: Unknown
Rating: 9out of 10